Ahmad Masykur's Log

Secarik kertas maya tempat tulisan sedikit ketikan papan ketik Ahmad Masykur.

Wednesday, September 20, 2006

Wisuda

الحمدلله رب العالمين
Akhirnya, hari ini... Rabu, 20 September 2006 aku telah menyelesaikan studi di Program Studi Teknik Elektro Undip dengan mengikuti wisuda ke-104 dan memperoleh ijazah sebagai sarjana teknik. Semoga selama dan setelah menimba ilmu di Teknik Elektro Undip, ilmu yang didapat menjadi ilmu yang bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, agama dan masyarakat.
Ucapan terima kasih juga kusampaikan buat istri tercinta yang telah mendukungku sehingga aku dapat menyelesaikan studiku tepat waktu (2 tahun 0 bulan). Keberhasilan ini juga tidak lepas dari dukungan teman-teman yang banyak membantu dalam proses pembelajaran di kampus elektro tercinta.
Adnan Fauzi, tidak akan kulupakan jasa baikmu dalam membantu memelihara sambungan Internet di Fakultas teknik undip sehingga analisis tugas akhirku dapat dikerjakan jarak jauh (tidak harus datang ke lab kampus). Bapak Sulistyo K. W. juga telah banyak membantu secara moril dan do'a sehingga perjalananku dalam mencari ilmu di kampus elektro dapat berjalan dengan lancar. Ali Faik, Sofyan Anas, Uut Pribadi, I Gusti Ngurah... juga teman-teman yang lain yang telah banyak membantuku dalam pelaksanaan seminar dan ujian tugas akhir. Tanpa bantuan mereka aku tidak akan dapat lulus tepat waktu. Terima kasih semua teman-temanku!! Semoga jasa mereka mendapat imbalan yang jauh lebih baik dari Allah SWT. Amin...
Tiada seorangpun yang sempurna. Kesalahan, kekhilafan juga banyak aku perbuat kepada teman-teman semua. Selama ini aku banyak merepotkan, mengganggu dan terkadang berbuat salah kepada teman-teman. Dengan ungkapan hati yang paling dalam, aku meminta maaf atas segala kesalahan dan kekhilafan yang pernah aku lakukan baik yang disengaja maupun tidak.
Demikian ucapan terima kasih dan permohonan maaf yang dapat aku tulis. Masih banyak yang ingin kuungkapkan namun keterbatasanku tidak memungkinkan untuk menulis semuanya di sini.
Akhir kalam. وابالله تاوفق والهدايه
والسلام عليكم ورحمة الله وبركاته